Rapat Evaluasi Program Pemerintah Kelurahan Triwulan II Semester Pertama

- Jurnalis

Kamis, 26 Juni 2025 - 14:06 WIT

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Rapat Evaluasi Pemerintah Kecamatan bersama Pemerintah Kelurahan se-kecamatan Pulau Ternate Gamlamo

Rapat Evaluasi Pemerintah Kecamatan bersama Pemerintah Kelurahan se-kecamatan Pulau Ternate Gamlamo

Ternate – Pemerintah Kecamatan Ternate Gamlamo, Kota Ternate, gelar rapat evaluasi bersama pemerintah Kelurahan, pada 6 kelurahan se-kecamatan Ternate Gamlamo. Rapat ini merupakan rapat evaluasi triwulan 2 semester pertama, rapat ini digelar di ruang Aula Gamlamo, Kecamatan Pulau Ternate Gamlamo.

Camat Kecamatan Pulau Ternate Gamlamo, Royandi Nasir, S.H, saat ditemui awak media usai pimpin rapat evaluasi, Kamis (26/6), menyampaikan bahwa rapat evaluasi ini digelar pihaknya dalam rangka membahas kondisi sejumlah kelurahan di wilayah Kecamatan Pulau Ternate Gamlamo, pasca dilanda banjir pada beberapa waktu yang lalu.

“Ada sejumlah kelurahan seperti Jambula, Kastela dan Rua, yang dilanda banjir pada beberapa waktu yang lalu akibat tingginya intensitas hujan. Ini yang kemudian menjadi fokus kami, guna memperbaiki titik titik yang rusak karena imbas dari banjir dimaksud,” pungkas Roy sapaan akrab Royandi Nasir, S.H.

Lanjut, Roy, dalam rapat ini pihaknya lebih fokus membahas program kerja kelurahan yang sudah diusulkan ditingkat kecamatan, untuk dievaluasi kembali sebelum usulan ini ditindaklanjut ke Pemerintah Kota (Pemkot) Ternate nantinya.

“Jadi anggaran kelurahan yang telah diusulkan ke tingkat kecamatan dengan berbagai rancangan program pembangunan fisik, ini akan ditinjau kembali sebelum disampaikan ke Pemkot, apabila ada program pembangunan yang dinilai tidak terlalu urgen untuk dibangun, maka program tersebut akan dialihkan ke titik-titik yang terdampak banjir, untuk dibangun kembali demi menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat sekitar,” tegas Roy.

Roy, menambahkan hingga saat ini pihaknya telah mengantongi data pada sejumlah titik yang terdampak banjir, dan ini dinilai sangat urgen untuk dibangun atau diperbaiki sesegera mungkin, guna mengantisipasi terjadinya banjir kembali, pada saat hujan yang berintensitas tinggi.

“Kami sudah mengantongi data lokasi rawan banjir saat musim hujan, dan data ini akan kami jadikan rujukan pengalihan anggaran kelurahan yang sebelumnya diprogramkan pada pembangunan fisik lainnya, sehingga yang urgen segera teratasi dengan cepat tanpa harus menunggu proyek dari Pemkot,” tutup Roy.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Kelurahan Rua: Daerah Penyumbang Ikan Terbesar di Kota Ternate Sepi Perhatian Pemerintah
LSM LIRA Malut Desak Pemkot Lakukan Perbaikan Fasilitas Pasar
Enam Kelurahan Terima DK, Begini Pesan Camat Pulau Ternate (Gamlamo)
Pemerintah Kelurahan Jambula Gelar Sosialisasi Pembinaan Kader Posyandu (Dasawisma)
Penyerahan DK, Lurah Kastela Target Semua Proker Terpenuhi
Tanjakan Ngade Membuktikan Lemahnya Tingkat Koordinasi Pemkot
Jalan Trans Kie Raha: mimpi indah atau Mimpi buruk
Kukuhkan Pengurus Karang Taruna, Ini Harapan Lurah Kelurahan Gambesi
Berita ini 23 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 21 Desember 2025 - 20:25 WIT

Formatur Ketua DPD PAN 10 Kabupaten/Kota se-Malut Ditetapkan DPP PAN

Sabtu, 23 Agustus 2025 - 22:47 WIT

Diusia ke-27; Begini Harapan KSB DPW PAN Malut Periode 2025-2030

Sabtu, 23 Agustus 2025 - 18:38 WIT

Diusia ke-27 Tahun; DPD PAN Kota Ternate Berbagi Rezeki

Sabtu, 23 Agustus 2025 - 16:48 WIT

HUT ke-27 PAN, 100 Paket Sembako DPD PAN Haltim Untuk Warga

Jumat, 15 Agustus 2025 - 15:39 WIT

Kongres ke-VII BM PAN Digelar Tahun 2026; Kendari Jadi Tuan Rumah

Sabtu, 2 Agustus 2025 - 16:40 WIT

Sambut HUT RI ke-80 dan HUT PAN ke-27, DPW PAN Malut Bagi-bagi Sembako

Senin, 21 Juli 2025 - 13:01 WIT

Jelang HUT Ke-27 PAN, Ini Sejumlah Kegiatan Yang Akan Dilaksana DPW PAN Malut

Berita Terbaru

Istimewa

News

DPD PAN Berencana Menggelar Do’a Bersama Anak Yatim

Selasa, 30 Des 2025 - 01:24 WIT