Daruba – Gelar doa bersama akhir tahun 2025, Dewan Pimpinan Daerah Partai Amanat Nasional (DPD PAN) Kabupaten Pulau Morotai, hadirkan puluhan anak yatim dan muallaf. Giat doa bersama ini digelar di Rumah DPD PAN Pulau Morotai, Jl. Pekuburan Islam Daruba.
Ketua DPD PAN Morotai, Moh. Akbar Mangoda, saat dikonfirmasi awak media Selasa (30/12), menyampaikan bahwa doa bersama akhir tahun 2025 ini, pihaknya menghadirkan 44 orang anak yatim dan 11 orang muallaf, dengan jumlah total majelis doa bersama ini sebanyak 51 orang.
“Jadi doa bersama akhir tahun 2025 yang kami gelar hari ini selain dihadiri 51 orang majelis dari anak yatim dan muallaf, juga turut hadir pengurus DPD dan serta kader PAN Pulau Morotai,” pungkas Akbar.
Akbar, menjelaskan bahwa doa bersama akhir tahun ini bertujuan untuk mendoakan keselamatan bangsa, serta memohon perlindungan untuk PAN dalam menjalankan setiap ikhtiar politik, demi masa depan bangsa dan negara.
“Selain mendoakan keselamatan bangsa dan perlindungan Partai Amanat Nasional, kami juga mendoakan agar Ketua Umum DPP PAN, H. Zulkifli Hasan, selalu dalam lindungan Allah SWT dalam setiap aktivitasnya, serta dijauhkan dari orang-orang zolim,” ujar Akbar.
Lebih lanjut, Akbar, menegaskan dalam doa bersama ini diharapkan dapat menjadi bagian dari ikhtiar kita bersama, untuk keselamatan bangsa dan daerah kita terkhusus Kabupaten Pulau Morotai.
“Dari rangkaian kegiatan doa bersama ini, kami juga memberikan sedikit santunan kepada anak yatim dan para muallaf yang hadir dalam giat doa bersama akhir tahun tersebut,” ungkap Akbar.
Akbar, berharap dengan adanya sedikit santunan yang diberikan ini dapat bermanfaat bagi mereka yang menerimanya, dan semoga ini dapat menjadi amal jariah untuk kita semua.
“Kami berharap semoga santunan yang diberikan dapat bermanfaat bagi mereka yang menerima, dan kami juga berharap santunan ini tidak dilihat dari berapa besar nilainya, akan tetapi dilihat dari keihklasan kami dalam memberi,” tutup Akbar.
Editor : Panji
Sumber Berita : DPD PAN Morotai













